aku tidak pernah tahu,
beginkah malam setelah semua hilang
gemercik air pun terdengar parau
menyisakan pijar yang sebentar lagi meredam
ah, lupa
malam lupa menyambut gemintang
malam lupa mengundang rembulan
sedingin ini pekat mengendap ke celah-celah hati
sudah mati, sudah gulita
dan aku tidak pernah tahu lagi apa-apa
beginkah malam setelah semua hilang
gemercik air pun terdengar parau
menyisakan pijar yang sebentar lagi meredam
ah, lupa
malam lupa menyambut gemintang
malam lupa mengundang rembulan
sedingin ini pekat mengendap ke celah-celah hati
sudah mati, sudah gulita
dan aku tidak pernah tahu lagi apa-apa
0 komentar