gerimis menyambutku pulang,
dalam gemercik langkah-langkah kecil yg lelah.
ya, sebab sesore tadi, aku tidak mau bertegur sapa pada senja.
terlalu sibuk rupanya hasrat hati,
memendam rindu
dan bercerita pada sepasang
kertas dan pensil ; coretan yang menjadi bentuk.
ah, gerimis, hujan, derai, rinai, apapun itu, kini aku mungkin akan melebur dalam malam yang sebentar
pada cerita yang tidak lagi bisa selesai diceritakan,
pun embun yg tidak pernah bosan bertemu jemari
selamat malam,
2013.05.23 - 19:12
Catatan Hati Penghujung Tahun 2021
-
Dear Diary virtualku,...
Hari ini penghujung tahun 2021, langit tampak sedikit berawan meski
sesekali cahaya surya terlihat seolah enggan absen menyinari...
2 tahun yang lalu
0 komentar